Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jenis Batu Alam Untuk Lantai Luar Dan Dalam Rumah

Jenis Batu Alam Untuk Lantai Luar Dan Dalam Rumah - Memiliki lantai yang bagus dan kuat dan terlihat alami tentu menjadi salah satu bagian kita para pemilik rumah, salah satu trend saat ini yaitu memanfaatkan salah satu material alam salah satu nya yaitu jenis  Batu Alam Untuk Lantai yang saat ini semakin banyak diminati dan digemari.


Beberapa jenis batu alam dapat di aplikasikan untuk lantai atau alas rumah sebuah bangunan, beberapa jenis batu alam yang cocok untuk lantai seperti batu andesit, batu templek, batu purwakarta dan jenis batu alam lain nya yang akan kita bahas satu persatu.

Menggunakan batu alam untuk lantai tentu memiliki ke unikan tersendiri, selain terlihat lebih sejuk alami juga terlihat lebih kokoh dan tahan benturan maupun goresan juga berbagai cuaca terik maupun hujan.

Aplikasi pemasangan nya pun tidak terlalu rumit, dan pemasangan Batu Alam Untuk Lantai hampir sama dengan pemasangan keramik seperti jenis umum nya, selain itu malahan pemasangan batu alam lebih mudah dibandingkan dengan keramik.

Lalu apa saja jenis jenis Batu Alam Untuk Lantai yang cocok di aplikasikan untuk lantai luar maupun dalam ruangan ? berikut ini jenis jenis nya:

Jenis jenis Batu Alam Untuk Lantai

1. Batu Andesit

Ya, batu jenis andesit sangat cocok di pasang untuk lantai baik interior maupun eksterior dengan berbagai pola pemasangan dan juga aplikasi, finishing jenis batu andesit juga berbeda beda sesuai kebutuhan, ada andesit bakar (flammed) andesit Honed(halus) dan andesit polished atau andesit jenis Poles.

A. Batu Andesit Bakar ( Flammed)

Batu andesit bakar sangat cocok untuk dipasang di area halaman depan rumah dan lantai garasi, selain itu batu andesit bakar yang memiliki tekstur kasar juga saat ini banyak digunakan untuk area pinggiran kolam renang dan sekitar kolam renang, andesit bakar juga cocok untuk di pasang di sekitar lantai kamar mandi dan juga sekitar tangga rumah.

B. Batu Andesit Halus (Honned)

Batu andesit honed banyak di gunakan untuk lantai garasi juga halaman depan rumah, namun ada juga yang dipasang untuk area tangga rumah dan sekitar taman belakang rumah, namun ada juga yang memasang batu andesit halus di bagian interior dalam rumah dan area pendestarian atau area jalan setapak.

C. Batu Andesit Poles (Polished)

Batu Andesit Poles yaitu batu andesit yang finishing nya halus dan mengkilap seperti hal nya marmer dan granit, batu jenis ini banyak di gunakan untuk lantai dalam rumah dan untuk area teras rumah dan juga lantai dapur, namun sebagian digunakan untuk dinding kamar mandi hal tersebut untuk memudahkan membersihkan dinding kamar mandi dari sabun dan kotoran lain nya.

Selain itu beberapa jenis batu alam andesit saat ini banyak digunakan untuk trotoar dan pejalan kaki, hal tersebut banyak digunakan karena batu andesit tahan cuaca dan benturan, ukuran batu andesit untuk trotoar umum nya jenis andesit cobel stone ukuran 10x10 cm dengan ketebalan 3 cm dan juga 5 cm.

2. Batu Purwakarta

Bagi anda yang ingin menggunakan batu alam untuk lantai yang ingin memiliki tekstur lebih kasar tentu batu jenis purwakarta lah yang cocok dan menjadi salah satu pilihan terbaik yang perlu dipertimbangkan.

Batu purwakarta memiliki lekuk dan gelombang yang sangat alami jadi dijamin lantai yang anda miliki tidak akan licin atau pun selip jika dilalui baik dengan berjalan kaki maupun dengan kendaraan.

Selain itu tekstur nya yang keras seperti andesit, batu purwakarta memiliki corak warna yang bervariasi , saat ini batu purwakarta banyak digunakan untuk lantai garasi, halaman parkir dan juga kamar mandi dan area sekitar taman belakang rumah.

3. Batu Templek

Batu temlek yang merupakan batu jenis acak baik itu templek purwakarta maupun templek garut saat ini bisa diaplikasikan untuk lantai dengan beberapa pola modifikasi pemasangan nya baik menggunakan sekat tali air maupun kombinasi dengan batu koral sikat.

Batu templek sangat cocok untuk dipasang di area halaman depan rumah, area halaman kolam renang, area garasi dan juga taman , dengan tekstur yang keras dan padat dan variasi acak nya dapat memperindah tampilan lantai dan juga kuat tentunya.

4. Batu Koral

Batu koral yang merupakan salah satu jenis batu alam yang berbentuk bulat atau lonjong yang tak beraturan merupakan salah satu jenis batuan alam yang dapat di aplikasikan untuk lantai baik itu dipasang pemanen atau disebut dengan batu koral sikat atau dengan cara di tabur atau ditebar yang umum nya untuk taman dan pejalan kaki saja.

Batu koral atau tepat nya disebut batu koral sikat dapat dibentuk berbagai motif dan corak, hal tersebut karena batu koral sikat memiliki warna yang bervariasi , namun pemasangan batu koral sikat harus dilakukan oleh profesional jika ingin menghasilkan pemasangan yang indah dan juga menawan.

Pemasangan batu koral sikat banyak digunakan seperti hal nya batu andesit, yaitu untuk area garasi , halaman depan rumah dan juga area taman dan sekitar kolam renang maupun lokasi lain nya.

Ternyata banyak sekali batuan alam untuk memperindah tampilan hunian yang kita miliki dengan memanfaatkan batuan alami.

Jika anda berminat untuk memasang batu alam untuk lantai maupun dinding anda bisa menghubungi kami Cahaya Alam Stone, kami menjual berbagai macam jenis dan ukuran batu alam dan juga menerima jasa sekalian pasang batu alam nya.

Demikianlah artikel saat ini tentang Batu Alam Untuk Lantai Luar Dan Dalam Rumah semoga dapat membantu dan bermanfaat bagi anda yang membutuhkan informasi ini, terimakasih.

Pencarian terkait:  harga batu alam untuk lantai , batu alam untuk lantai carport , batu alam lantai teras , lantai batu alam outdoor , lantai batu andesit , batu alam untuk lantai taman , jenis batu alam untuk dinding luar rumah , batu alam untuk lantai kamar mandi

Cahaya Alam Stone
Cahaya Alam Stone Menjual berbagai macam jenis dan ukuran batu alam, pemasangan batu alam, koral sikat, taman, tebing air mancur dll